Zat Gizi Esensial Dalam Pola Makan Yang Salah

Makanan merupakan kebutuhan biologis dasar. Tanpa makanan menyebabkan tubuh kita menjadi kelaparan dan mengakibatkan badan menjadi lemah, energy berkurang dan kadang menjadi cepat marah. Kelaparan sedang sampai berat dapat mengakibatkan halusinasi tentang makanan dan sakit bahkan kematian.

Dahulu orang memilih makanan hanya untuk menghilangkan rasa lapar, untuk memuaskan keinginan, variasi, dan keseimbangan sedangkan sekarang tuntutan kebutuhan akan nutrisi makanan meningkat seiring dengan semakin banyak nya kasus penyakit terutama karena pola makan yang salah. Dengan nilai produk nutrisi yang baik membuat makanan yang dimakan menjadi semakin baik kualitasnya dan membuat kualitas hidup juga menjadi lebih baik.

Nutrisi atau lebih mudah disebut zat gizi adalah inti dari makanan. Makanan mengandung berbagai macam nutrisi atau zat gizi. Zat gizi berfungsi membantu tubuh menjalankan metabolism dengan benar, dan berfungsi dengan benar, menyediakan energy, memastikan pertumbuhan dan pemeliharaan tubuh dan melindungi tubuh.

Zat gizi dalam produk nutrisi terbagi menjadi dua yaitu zat gizi makro dan mikro. Zat gizi makro terdapat dalam makanan dalam jumlah besar terdiri dari karbohidrat, protein, lemak dan air. Zat gizi mikro terdapat dalam makanan dalam jumlah kecil terdiri dari vitamin dan mineral. Kedua macam zat gizi dari produk nutrisi makanan tersebut baik makro maupun mikro harus di konsumsi oleh tubuh dalam keadaan yang seimbang baik dari jumlahnya maupun jenisnya.

Dengan produk nutrisi makanan seimbang membuat proses metabolisme tubuh menjadi lebih baik dan berkualitas, tubuh tidak akan kekurangan salah satu zat gizi yang diperlukan. Kesalahan pola makan dewasa ini menyebabkan nutrisi makanan yang masuk ke dalam tubuh kita menjadi tidak seimbang sehingga tidak jarang ditemui orang dengan kelebihan zat gizi atau katakanlah obesitas dan juga orang dengan kadar gizi yang kurang atau mal nutrisi. Pola makan yang salah menyebabkan orang mengkonsumsi makanan tinggi karbohidrat dan lemak, banyak bahan pengawet, pewarna, penyedap, banyak garam dan gula, makanan siap saji, alcohol dan lain sebagainya, disisi lain banyak juga orang yang kekurangan zat – zat gizi esensial seperti vitamin, mineral, asam lemak, asam amino, serat, air, antioksidan dan lain sebainya.

Data statistic dari WHO mengatakan bahwa 70 % kematian dini disebabkan penyakit Jantung, kanker, diabetes dan stroke dan 50 % kematian diatas berhubungan dengan pola makan yang tidak baik.

http://adipatria.wordpress.com/

Temukan berbagai informasi lain mengenai Nutrisi MakananProduk NutrisiProduk Nutrisi MakananNutrisiWisata IndonesiaTempat Wisata IndonesiaObjek Wisata IndonesiaTempat WisataObjek WisataWisataJasa SEO dan Nutrisi Makanan: Produk Nutrisi Makanan – Bukan Nutrisi Makanan Biasa hanya di 88db.com

0 komentar:

Posting Komentar