Ada koleksi yang hadir dengan lengan kimono Kebaya. Tidak ada yang menyangkal bahwa inilah busana tradisional Indonesia. Namun, seiring dengan perkembangan, kebaya pun tampil modern. Di tangan desainer Amy Atmanto, kebaya tidak hanya bernapas budaya Indonesia, nuansa budaya lain seperti Asia dan Eropa pun kental. Setiap tema menghadirkan nuansa tersendiri. Kebaya ala balerina terbuat dari bahan brokat, tenun songket sutra, dan taburan swarovski. Ribuan kristal ini tersebar pada gaun, selendang, serta rok padanan. Untuk rok, Amy merancang bentuk balerina dengan aplikasi teknik payet yang tampak seperti bunga menumpuk sehingga terlihat hidup dan multidimensi. Butuh waktu satu hari untuk menghasilkan setiap kuntum bunga lantaran dilakukan pemayetan pada helai brokat. Demi menuntaskan kebaya ala balerina, Amy membutuhkan waktu pengerjaan selama tiga bulan. Pada kebaya modern ala Victorian, Amy memilih detail kerut kerah yang dominan pada zaman itu. Bahan kain tulle dan katun menjadi pilihan Amy untuk membuat kerut pada bagian kerah. Koleksi kebaya ini juga diberi taburan kristal swarovski. Lengan kimono pun turut hadir pada koleksi ini yang mengadopsi detail busana tradisional Jepang dengan dominasi warna merah muda bersemu putih. Khusus untuk kebaya barok, Amy mengadopsi kebaya asal Sunda dengan ciri lancip pada bagian ujung bawah kebaya. Biru turqoise menjadi pilihan warna untuk kebaya ini. Kesan budaya Indonesia terasa lewat pemilihan ikat pinggang ala Bali untuk memberi kesan ramping Sumber – infoanda Temukan semuanya tentang Bisnis & Promosikan Usaha Anda di Iklan Gratis
0 komentar:
Posting Komentar