Ragam Gaya Interior Disain



Tren gaya dalam dunia Interior Disain tidak bergerak secepat dunia fashion. Namun, setiap tahun ada permainan warna, motif dan material yang membuat gaya interior lebih kaya ragam.

Dalam tiga tahun terakhir, gaya modern -yang sering salah kaprah diartikan sebagai gaya minimalis- banyak mewarnai tren interior. Namun pelan-pelan, gaya ‘maksimalis’ yang lebih dinamis mulai menggeser tren ‘minimalis’.

Aplikasi yang lebih berani baik warna, motif dan bahan membuat gaya maksimalis bergerak cepat dan tampaknya akan bertahan cukup lama.

Mikael Beryyman, dari Ikea, mengatakan, 2010 identik dengan warna-warna segar dan berani serta permainan motif yang besar dan tebal.

“Jangan lupa juga menghias rumah dengan aksesori. Tahun 2010 adalah waktunya menampilkan rumah dengan aksesori yang bernilai pribadi, misalnya lampu antik yang penuh warna atau furnitur yang unik,” katanya.

Faktor apa saja yang menjadi patokan tren Interior Disain 2010?

Sentuhan pribadi yang unik
Selera pribadi menjadi kata kunci utama untuk tren interior 2010. Ini adalah saat yang tepat bagi Anda untuk lebih berani mengungkapkan gaya Anda sendiri. Berbeda dengan orang lain? Tidak masalah. Justru hal itulah yang akan membuat Anda lebih unik.

Tak perlu terlalu terpaku dengan gaya desain tertentu yang sedang banyak digemari. Ciptakan gaya Anda sendiri yang unik, siapa tahu justru Andalah yang menjadi trendsetter-nya.

Fun and Play
Nuansa modern atau minimalis yang bersih dan minim detail mulai ditinggalkan karena dianggap membosankan dan monoton. Tahun depan adalah saatnya bermain dengan gaya, warna dan motif yang berani.

Anda boleh bereksperimen motif dengan menggabungkan desain klasik dengan motif yang lebih modern atau retro. Desain yang berani tak hanya berlaku di hunian seperti rumah atau apartemen. Desain ruang kerja atau kantor pun dibuat lebih fun sehingga meningkatkan gairah kerja

Vintage
Gaya vintage yang melegenda masih saja in. Meskipun gaya modern yang simpel dan dinamis dianggap lebih pas untuk gaya hidup saat ini, gaya vintage masih dianggap memberikan sentuhan nostalgia yang kental.

Vintage bisa diambil dari berbagai masa. Jika Anda senang gaya retro 1970-an, buatlah hunian Anda penuh warna dengan motif-motif geometris. Bila tahun 1940-an menjadi inspirasi, Anda bisa bermain dengan gaya art deco.

Motif organik
Motif-motif dekoratif yang meriah tapi tetap elegan semakin banyak dijadikan pemanis ruang. Motif berbentuk curve misalnya sulur-suluran, florak, atau organik biasanya merupakan variasi dari motif klasik atau abad pertengahan. Bisa juga gabungan motif barok dengan detail yang dinamis dengan modern yang lebih simpel.

Sentuhan oriental juga masih diminati. Motif klasik oriental berupa floral misalnya bunga sakura pada gaya Jepang atau motif bambu pada gaya Cina bisa menjadi alternatif untuk gaya yang lebih etnik.

kosmo.vivanews.com

0 komentar:

Posting Komentar