Barang Murah di Langkawi – Langkawi, sebuah pulau terletak di
sebelah utara Negara bagian Pulau Pinang, semenanjung Malaysia dan sebelah
barat negara bagian Kedah dan Perlis. Barang Murah di Langkawi sangat terkenal
karena Langkawi memang pusat belanja barang – barang yang menawarkan produk –
produk lokal asli pulau Langkawi hingga produk – produk dari luar pulau
Langkawi atau produk internasional. Dan salah satu pusat perbelanjaan di
Langkawi adalah kota Kuah provinsi bagian Kedah Darul Aman, Malaysia.
Langkawi merupakan pulau duty-free atau pulau bebas cukai, dimana
harga barang – barang yang ada disini sangatlah murah. Harga barang – barang
yang diperjual-belikan di Langkawi merupakan harga asli tanpa embel – embel
pungutan cukai. Asyik kan? Di Langkawi kita bisa mendapatkan barang – barang
yang kita inginkan dibawah harga pasaran di daerah lain. Jadi jika kita ingin
berbelanja di daerah Langkawi ini pasti akan sangat menguntungkan bukan? Ada
beberapa mall favorit yang bisa dikunjungi jika Anda berada di Langkawi,
shopping mall yang terbesar yaitu Langkawi Fair yang memiliki sekitar 100
retail lots. Selain Langkawi Fair, terdapat beberapa kompleks perbelanjaan di
Langkawi yang patut Anda jadikan tujuan wisata berbelanja Anda, antara lain :
Saga Shopping Centre, Zone Shopping Paradise atau pun Jetty Point Shopping
Complex yang terletak di Pantai Cenang.
Barang – barang yang
direkomendasikan agar jangan sampai terlupakan untuk dibeli jika kita melancong
ke Langkawi antara lain, Coklat.
Ingat, duty-free? Yes, belilah coklat – coklat favorit Anda dengan harga yang
super murah di Langkawi ini. Batik
Langkawi, Anda memiliki banyak pilihan corak mulai dari Mami Jarum, Tiga
Serangkai ataupun Daun Dewa. Harganya pun sangat ekonomis mulai dari 12 – 13
RM. Ikan Bilis, ini bisa Anda beli per kilo. Rokok, pastinya buat para perokok, ini pasti menjadi barang favorit
yang akan dibeli. Ingat kan duty-free ? Hahaha J Pernak –
pernik dapur, seperti piring, mangkuk, gelas, sendok, garpu, dll. Aksesoris
pun bisa menjadi Barang Murah di Langkawi. Setelah membaca ini, Anda tentu tidak
perlu ragu untuk berbelanja ke Langkawi bukan?
Filed under:
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar