Tips Mengatasi Keputihan Wanita

Keputihan Vagina atau Fluor Albus merupakan sekresi vaginal abnormal pada wanita. Keputihan Wanita yang disebabkan oleh infeksi biasanya disertai dengan rasa gatal di dalam vagina dan di sekitar bibir vagina bagian luar. Yang sering menimbulkan Keputihan Wanita ini antara lain bakteri, virus, jamur atau juga parasit. Infeksi ini dapat menjalar dan menimbulkan peradangan ke saluran kencing, sehingga menimbulkan rasa pedih saat si penderita buang air kecil.

Beberapa Tips penting yang dapat anda lakukan untuk mengatasi Vagina Keputihan adalah :

· Bersihkan organ intim dengan pembersih/Obat Keputihan yang tidak mengganggu kestabilan pH di sekitar vagina. Salah satunya produk pembersih/Obat Vagina yang terbuat dari bahan dasar alami/herbal, seperti ekstrak sirih dan Sambiloto. Produk seperti ini mampu menjaga seimbangan pH sekaligus meningkatkan pertumbuhan flora normal dan menekan pertumbuhan bakteri yang tak bersahabat. Sabun antiseptik biasa umumnya bersifat keras dan dapat flora normal di vagina. Ini tidak menguntungkan bagi kesehatan vagina dalam jangka panjang.

· Hindari pemakaian bedak pada organ kewanitaan dengan tujuan agar vagina harum dan kering sepanjang hari. Bedak memiliki partikel-partikel halus yang mudah terselip disana-sini dan akhirnya mengundang jamur dan bakteri bersarang di tempat itu.

· Selalu keringkan bagian vagina sebelum berpakaian.

· Gunakan celana dalam yang kering. Seandainya basah atau lembab, usahakan cepat mengganti dengan yang bersih dan belum dipakai. Tak ada salahnya Anda membawa cadangan celana dalam tas kecil untuk berjaga-jaga manakala perlu menggantinya (Obat Keputihan Vagina).

· Gunakan celana dalam yang bahannya menyerap keringat, seperti katun. Celana dari bahan satin atau bahan sintetik lain membuat suasana disekitar organ intim panas dan lembab.

· Pakaian luar juga perlu diperhatikan. Celana jeans tidak dianjurkan karena pori-porinya sangat rapat. Pilihlah seperti rok atau celana bahan non-jeans agar sirkulasi udara di sekitar organ intim bergerak leluasa.

· Ketika haid, sering-seringlah berganti pembalut untuk mencegah Keputihan Vagina.

kliniksehat.com

Dukung Kampanye Stop Dreaming Start Action Sekarang

0 komentar:

Posting Komentar